minggu ini aku lagi buat laporan mingguan monitoring geoteknik, laporan ini harus sesimpel mungkin supaya anggota ku yang lain bisa mengerjakan laporan ini dengan mudah. Untuk itu dalam pembuatan laporan itu harus ditetapkan parameter tetapnya sehingga input datanya tidak berubah-ubah. untuk itu aku harus buat list daftar pilihan untuk dijadikan input data yang tetap.
berhubunga laporan yang dibuat dalam bentuk MS excel maka tool yang digunakan yaitu Dropdown List.
Langkah-langkah membuat dropdown list di MS excel :
1. pilih sel yang akan dibuat dropdown (B2)
2. lalu klik ribbon data
3. lalu setelah klik data validation maka akan muncul
klik setting > allow pilih list > lalu klik source
4. setelah di klik source maka blok list data yang akan di tampilkan.
5. lalu klik ok.
setelah semua itu dilakukan maka akan terlihat seperti berikut .
maka akan terlihat pada sel B2 daftar pilihan week-1 sampai week-4.
Wednesday, 18 June 2014
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment